Dua Terduga Teroris Dibekuk di Pasar Kliwon

Dua Terduga Teroris Dibekuk di Pasar Kliwon
Dua Terduga Teroris Dibekuk di Pasar Kliwon

jpnn.com - JAKARTA -- Mabes Polri menangkap dua terduga teroris di Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah, Rabu (13/8). Dua terduga teroris berinisial IB dan YK itu ditangkap tanpa perlawanan.

"Benar, kemarin ada penangkapan terhadap dua orang diduga teroris," tegas Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Suharsono, Kamis (13/8).

Dijelaskan Suharsono, saat ini tim masih bergerak untuk melakukan pengembangan terhadap dua terduga maupun barang bukti yang ditemukan.

Dalam penangkapan kemarin, kata dia, sudah berhasil diamankan sejumlah barang bukti. Antara lain, potongan baut, mur, pipa paralon, bendera lambang tertentu.

Namun, polisi belum memastikan apakah dua terduga teroris ini merupakan bagian dari Islamic State of Iraq and Syria di Indonesia. "Kami belum bisa pastikan itu," ujar Suharsono.

Karenanya, polisi masih membutuhkan waktu untuk memastikan asal kelompok atau jaringan dua terduga ini. "Karena ini masih dalam pengembangan," tegasnya.

Saat ini kedua orang tersebut masih dibawa tim dalam rangka pengembangan. "Masih bersama tim di lapangan," ujarnya. (boy/jpnn)

 


JAKARTA -- Mabes Polri menangkap dua terduga teroris di Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah, Rabu (13/8). Dua terduga teroris berinisial IB dan YK itu


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News