Dua Tewas, Massa Bakar Truk
jpnn.com - KATIBUNG - Aksi main hakim sendiri terjadi di wilayah hukum Polres Lampung Selatan. Warga yang emosi membakar satu unit mobil dump truck BE 9961 EV pukul 20.00 WIB tadi malam (16/2).
Informasi yang dihimpun Radar Lampung, peristiwa berawal ketika dump truck yang dikemudikan Iskandar, 36 melaju dari arah Bakauheni menuju Bandarlampung.
Entah apa penyebabnya, saat di lokasi kejadian, jalan lintas Sumatera (jalinsum) Km 25-26 Dusun Manunggal, Desa Sukajaya, Kecamatan Katibung, Lamsel, Iskandar tak dapat mengendalikan laju kendaraannya hingga menabrak motor Honda Supra X warna hitam BE 7131 EQ yang dikemudikan Asnawi, 50.
Saat itu warga Desa Pardasuka, Katibung, ini tengah membonceng Rosifah, 50 dan Galih, 9. Sepeda motor berikut korban langsung terpental.
Rosifah tewas di lokasi kejadian. Sementara, Asnawi meninggal di Unit Gawat Darurat Rumah Sakit Imanuel Bandarlampung. Dia mengalami luka serius di kepala, tangan, dan kaki. Tapi Galih pun selamat.
Melihat kejadian tersebut, warga mengamuk bukan main. Dump truck itu pun dibakar. Sekitar pukul 22.00 kebarakan itu berhasil dipadamkan, setelah aparat Polsek Tanjungan, Katibung, bersama Satlantas Polres Lamsel dan sejumlah warga memadamkan api.
Selain merenggut dua nyawa, lalu lintas di jalinsum macet total sekitar 5 kilometer. Kendaraan yang menuju Bakauheni maupun sebaliknya tak bisa bergerak. Lalu lintas kembali normal satu setengah jam kemudian. (eka/why/dur/p5/c1/ary)
KATIBUNG - Aksi main hakim sendiri terjadi di wilayah hukum Polres Lampung Selatan. Warga yang emosi membakar satu unit mobil dump truck BE 9961
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Guru PPPK di Karanganyar Makin Nelangsa, Hasil Visum Tidak Bisa Dilihat, Pemerkosa Wara-wiri