Duaarrr! Tangki Minyak Modifikasi Meledak, Pratama Lenza Tewas Secara Tragis
jpnn.com, MUSI BANYUASIN - Pratama Lenza, 35, warga Dusun IV, RT 01/006, Desa Berlian Makmur, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin mengalami nasib nahas, pada Jumat (28/10/2022) sore.
Pria yang sehari-hari bekerja sebagai tukang las itu tewas secara trfagis saat tangki minyak yang dilasnya meledak.
Peristiwa itu berawal saat korban sedang melakukan aktivitas seperti biasanya, melakukan pengelasan tangki minyak modifikasi.
Setelah hampir satu jam bekerja, tiba-tiba terjadi ledakan dari lokasi bengkel las korban. Ledakan itu diduga disebabkan sisa-sisa minyak yang terpercik api.
Ledakan tersebut menyebabkan korban terpental sekitar 10 meter dari posisi awal. Sementara tangki terpental ke arah berlawanan sekitar 5 meter.
Korban pun sempat dilarikan ke RSUD Sungai Lilin, tetapi sayangnya nyawa korban tidak terselamatkan.
Menurut Nazar, ketua RT mengungkapkan beberapa saat sebelum kejadian ia sempat mampir ke bengkel tempat kejadian.
"Beberapa saat sebelum kejadian saya sempat mampir untuk mengasah golok. Saat itu korban sedang mengelas tangki, setelah itu saya mengecek tukang yang sedang bekerja di belakang rumah belum sampai ke tujuan terdengar ledakan cukup besar," jelasnya.
Pratama Lenza, 35, warga Dusun IV, RT 01/006, Desa Berlian Makmur, Kecamatan Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin mengalami nasib nahas, pada Jumat (28/10).
- Pelaku Penganiayaan Dokter Koas di Palembang Serahkan Diri ke Polda Sumsel
- Diduga Dipicu Masalah Jadwal Jaga di Rumah Sakit, Dokter Koas di Palembang Dianiaya
- Diduga Korupsi Dana Desa Rp 769 Juta, Kepala Desa Muara Baru Ditangkap
- Gelar Aksi, AMPD Minta Bawaslu RI Selamatkan Demokrasi di Sumsel
- BHS Dorong Percepatan Pembangunan Pelabuhan Tanjung Carat di Banyuasin
- Mendagri Sebut Elen Setiadi jadi Pj Gubernur Terbaik Kedua se-Indonesia