Duarr!! Honda Vario Tiba-Tiba Terbakar, Pengunjung SPBU Panik
jpnn.com, PALEMBANG - Apes menimpa Dedek Heriyanto (30), Honda Vario Sport 150 bernopol BG 2017 ACU warna hitam miliknya tiba-tiba terbakar.
Peristiwa nahas itu terjadi setelah mengisi BBM jenis Pertamax di SPBU Jl Brigjen Hasan Kasim, Celentang, Bukit Sangkal, Kalidoni, Palembang, Kamis (10/12) pagi.
Penyebabnya diduga hubungan arus pendek dari mesin sepeda motor.
Kejadian itu sempat membuat pengendara sepeda motor dan mobil yang antre di SPBU panik.
Kapolsek Kalidoni Palembang AKP Kusyanto mengatakan, dari kebakaran sepeda motor tersebut tidak memakan korban jiwa.
“Hanya sepeda motor saja yang terbakar,” katanya.
Lebih lanjut Kusyanto menjelaskan, kejadian tersebut setelah pemilik sepeda motor mengisi BBM jenis pertamax.
“Setelah didorong sekitar 5 meter, keluar percikan api dari mesin, lalu ada letupan dan api langsung membesar. Pemiliknya langsug kabur meninggalkan motornya,” kata Kapolsek.
Apes menimpa Dedek Heriyanto (30), Honda Vario Sport 150 bernopol BG 2017 ACU warna hitam miliknya tiba-tiba terbakar.
- Ini Komplotan Perampok SPBU di Garut
- Bicara di Hadapan Rektor se-Rusia, Megawati Singgung Pembatasan Penggunaan AI
- 78 Persen Konsumen Pertalite Rata-rata Mengisi Kendaraannya 19,5 Liter Setiap Harinya
- Polisi Tangkap Pria Pegang Pantat Pegawai SPBU di Cianjur
- Pertamina Patra Niaga Pecat Operator SPBU Nakal
- Pertamina Patra Niaga Sesuaikan Harga Pertamax, Tetap Paling Terjangkau