Dubes Osama Terharu Melihat Sambutan untuk Raja Salman

Dubes Osama Terharu Melihat Sambutan untuk Raja Salman
Presiden Joko Widodo dan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud di apron Bandara Halim Perdanakusuma, Rabu (1/3). Foto: Biro Pers Istana Kepresidenan

jpnn.com - jpnn.com - Duta Besar Kerajaan Arab Saudi Osama bin Mohammed Abdullah al-Shuaibi merasa terharu dengan sambutan yang diberikan Indonesia terhadap kedatangan Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud.

Osama bahkan langsung menelepon pimpinan DPR setelah melihat sambutan atas kedatangan Raja Arab Saudi Ketujuh itu saat mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma. "Jadi tadi duta besarnya cukup terharu dengan penyambutan," ujar Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/3).

Fahri menambahkan, rombongan pendamping Raja Salman pun mengaku terkesan atas penyambutan dan penjemputan yang dilakukan pemerintah Indonesia. Sebab, segala urusan menyangkut Raja Salman dan rombongannya dipermudah.

Dubes Osama Terharu Melihat Sambutan untuk Raja Salman

Duta Besar Kerajaan Arab Saudi untuk RI Osama bin Mohammed Abdullah Al Shuaibi. Foto: dokumen JPNN.Com

"Mereka tidak merasa satu pun dipersulit. Tidak satu pun mereka merasa ada hambatan dan mereka bisa satang masuk ke hotel diantar dengan baik. Dengan sangat gembira gitu," tutur Fahri.

Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud tiba di Bandara Halim PK, Jakarta Timur, Rabu (1/3) sekitar pukul 12.40. Selanjutnya, Presiden Joko Widodo yang menyambut langsung Raja Salman di apron Halim PK langsung membawa raja kelahiran 31 Desember 1935 itu menuju Istana Bogor.(dna/JPG)

 


Duta Besar Kerajaan Arab Saudi Osama bin Mohammed Abdullah al-Shuaibi merasa terharu dengan sambutan yang diberikan Indonesia terhadap kedatangan


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News