Ducati Ikat Andrea Dovizioso Hingga 2016
jpnn.com - MILAN - Kebersamaan Andrea Dovizioso dan Ducati bakal bertambah panjang. Pasalnya, kedua belah pihak baru saja mencapai kesepakatan untuk memperpanjang kontrak selama dua musim.
Dengan kontrak baru itu, Dovizioso bakal membela panji Ducati hingga 2016 mendatang. Bagi Ducati, kesepakatan itu tentu tak lepas dari performa meyakinkan yang ditunjukkan Dovizioso sepanjang musim ini.
Saat ini, mantan pembalap Yamaha Monster Tech 3 itu nangkring di posisi keempat dengan koleksi 99 angka. Catatan Dovizioso jauh lebih hebat dibandingkan rekan setimnya Cal Crutchlow yang terdampar di posisi ke-14 dengan torehan 28 poin.
Musim ini, Dovizioso memang belum mampu sekalipun menjadi juara. Namun, pembalap asal Italia itu pernah finish sebagai runner up pada balapan seri Belanda lalu.
Kesepakatan itu juga langsung mengakhiri berbagai spekulasi mengenai masa depan Dovizioso. Sebelumnya, Suzuki yang akan comeback pada musim 2015 dikabarkan siap mendatangkan Dovizioso. (jos/jpnn)
MILAN - Kebersamaan Andrea Dovizioso dan Ducati bakal bertambah panjang. Pasalnya, kedua belah pihak baru saja mencapai kesepakatan untuk memperpanjang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?
- Nasib Shin Tae Yong Ditentukan Seusai Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
- Jorge Martin: Mimpi Saya jadi Kenyataan, Saya Juara Dunia
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Italia vs Prancis: Les Bleus Menang 3-1, Adrien Rabiot Cetak 2 Gol
- Ini Makna Logo Baru MotoGP