Duel Berdarah Antara Pemuda Sumba, Satu Orang Tewas Ditusuk

jpnn.com, DENPASAR - Perkelahian brutal kembali terjadi antara sesama pemuda Sumba, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang merantau ke Bali, Minggu (30/6) dini hari sekitar pukul 01.00 Wita.
Perkelahian yang melibatkan sekitar 12 orang ini terjadi di Jalan Gelogor Carik Nomor 53, tepatnya di Warung Makan Mangga, Pemogan, Denpasar Selatan.
Akibat perkelahian itu, satu orang meregang nyawa. Korban diketahui bernama Dominggus Dapa. Pemuda 27 tahun ini menjadi korban setelah ditusuk oleh seorang yang diduga pelaku bernama Agustinus Luna Zada.
BACA JUGA: Ramos Horta Soares Meninggal Dunia
Korban ditusuk pada perut bagian kiri. Nahasnya, akibat tusukan tersebut, perut korban robek, bahkan hingga isi perutnya keluar.
"Betul ada perkelahian. Sekarang masih kami selidiki," kata Kanit Reskrim Polsek Denpasar Selatan Iptu Hadimasitika.
Belum diketahui secara pasti apa penyebab adanya pertikaian antara dua kelompok orang Sumba tersebut.
BACA JUGA: Polisi Tangkap 81 Terduga Pelaku Pembakaran 87 Rumah Penduduk Desa Gunung Jaya
Perkelahian antara sesama pemuda Sumba ini mengakibatkan satu orang tewas akibat luka tusuk.
- ASDP: Arus Balik di Pelabuhan Gilimanuk Mulai Meningkat
- Yayasan Sole Family Bali dan Perjuangan Melawan Ketidakberdayaan
- Keamanan Wisata Air di Bali Dipertanyakan Setelah Turis Australia Meninggal
- Putra Sumba NTT Gustaf Tamo Mbapa Dipilih Sebagai Deputi BPOKK DPP Partai Demokrat
- Lapangan Tenis Belum Diserahterimakan, Sudah Dipakai Turnamen Internasional
- Ekspansi Berlanjut, DAIKIN Resmikan Proshop Showroom ke-4 di Bali