Duel Maut di Palembang, Satu Pria Tewas Gara-gara Anunya Tertusuk

jpnn.com, PALEMBANG - Peristiwa duel maut terjadi di Jembatan Geledek, Jalan Slamet Riady, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang pada Senin (16/1) sekitar pukul 4.30 WIB.
Akibat dari duel maut tersebut, satu orang pria tewas karena mengalami luka pada area kelamin seusai tertusuk tombak.
Korban ialah M Ilham (20) warga Slamet Riady Kelurahan 10 Ilir, Kecamatan IT II, Palembang.
Sementara itu, pelaku yakni MA yang tidak lain adalah tetangga korban sendiri.
Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mochamad Ngajib SIK membenarkan adanya peristiwa berdarah yang terjadi di kawasan Kecamatan Ilir Timur II.
"Ya, benar ada kejadian itu, peristiwa tersebut terjadi pada subuh tadi," ungkap Ngajib.
Ngajib menjelaskan bahwa peristiwa tersebut diduga dipicu karena salah paham antara pelaku dan korban.
"Diduga karena gagah-gagahan saja," jelas Ngajib.
Peristiwa duel maut terjadi di Jembatan Geledek, Jalan Slamet Riady, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang pada Senin (16/1).
- Herman Deru Dorong Percepatan Penyelesaian Pembangunan Tol Palembang-Betung
- Polda Sumsel Tangkap 2 Penimbun BBM Bersubsidi di Palembang
- Tongkang Batu Bara Tabrak Rumah Warga di Sungai Musi, Polisi Olah TKP
- Menganggur & Banyak Utang, Eks Karyawan Bank di Palembang Pilih Mencuri Mobil
- CASN Palembang Ancam Demo Bila Menpan-RB Tak Kaji Ulang Penundaan Pengangkatan CPNS-PPPK
- Siaga Banjir dan Longsor, BPBD Sumsel Siapkan 100 Personel