Duel Maut, Nang Boler Bawa Golok vs Febri Modal Celurit, Satu Orang Tak Bernapas Lagi

jpnn.com, SUNGAI LILIN - Duel maut terjadi di Kelurahan Sungai Lilin Kecamatan Sungai Lilin, Muba, Sumsel, kemarin sekitar pukul 16.10 Wib.
Akibat kejadian itu Nang Boler meninggal dunia setelah mengalami luka bacokan di punggung.
Sedangkan lawannya bernama Febri sudah menyerahkan diri dan saat ini telah dibawa ke Mapolres Muba untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Informasi dari kepolisian didapati kejadian berawal ketika pelaku (Febri-red) yang sedang duduk di pondok menegur sapa korban (Nang Boler) yang saat itu melintas.
Namun, korban justru tak terima. Ia pulang ke rumah mengambil golok dan menemui pelaku di rumahnya.
“Aku sudah berusaha menghindar pak, tetapi justru korban melempar goloknya dan mengenai kaki anak saya. Aku jadi emosi dan ngambil celurit, terus kukejar, pas dia tersungkur aku hajar saja,” aku pelaku saat di interograsi petugas.
Korban sendiri tersungkur dan langsung dievakuasi warga bersama pihak kepolisian ke RSUD Sungai Lilin, namun sayang nyawanya tidak tertolong ia pun mengembuskan napas terakhirnya di rumah sakit.
Sementara pelaku mendengar kabar korban meninggal ia diantar keluarga menyerahkan diri ke Mapolsek Sungai Lilin.
Duel maut terjadi di Kelurahan Sungai Lilin Kecamatan Sungai Lilin, Muba, Sumsel, kemarin sekitar pukul 16.10 Wib.
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- Oknum Polisi Penganiaya Mantan Pacar di Palembang Dinyatakan Positif Narkoba
- BKBK Jadi Cara Herman Deru Dorong Percepatan Pembangunan Infrasturktur Lahat
- Satu Korban Perahu Getek Terbalik di Sungai Musi Ditemukan, 1 Lagi Masih Dicari
- Sekda Sumsel & Wamen Koperasi RI Resmikan Pembentukan Koperasi Merah Puti Ponpes Al Ittifaqiah
- Herman Deru Resmi Menyalakan Listrik PLN di Lima Desa di Keluang Muba