Duet Bareng Putri Ariani, Ketua MPR Bambang Soesatyo: Saya Merinding

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR Bambang Soesatyo berkesempatan berduet dengan peraih Golden Buzzer di ajang audisi America's Got Talent (AGT) Putri Ariani menyanyikan lagu 'May Way'.
Pria akrab disapa Bamsoet itu memuji kemampuan dan kepiawaian Putri Ariani dalam bernyanyi, menciptakan lagu maupun memainkan alat musik.
"Saya sendiri merinding saat mendengarkan Putri membawakan lagu ciptaannya sendiri," kata Bamsoet usai duet menyanyikan lagu 'My Way' bersama Putri Ariani di Jakarta, Rabu (28/6).
Menurut Bamsoet, tidak aneh jika dalam ajang AGT musim ke-18 2023, salah satu juri Simon Cowell memberikan Golden Buzzer kepada Putri.
"Dengan Golden Buzzer tersebut Putri bisa langsung melenggang masuk ke semifinal AGT 2023 akhir Agustus mendatang," imbuh Bamsoet.
Ketua ke-20 DPR itu menilai prestasi yang diraih Putri tidaklah instan.
Perlu perjuangan panjang sebelum Putri dikenal dunia internasional.
Saat berusia 8 tahun Putri mengikuti Indonesia’s Got Talent pada 2014.
Ketua MPR Bambang Soesatyo mengaku merinding saat duet bareng Putri Ariani, peraih Golden Buzzer di ajang audisi America's Got Talent
- Waka MPR Harap Patriotisme Perempuan Dapat Dibangkitkan untuk Dorong Kemajuan Bangsa
- Merawat Asa Tata Kelola Pemerintahan yang Baik Walau Dirusak Perilaku Koruptif
- Jakarta & Bekasi Dikepung Banjir, Waka MPR: Perlu Ada Langkah Mitigasi
- Waka MPR Minta Pemda Dukung Aturan SPMB 2025 demi Permudah Akses Belajar bagi Anak
- Waka MPR Ibas Ajak Generasi Muda Kembangkan Ekonomi Kreatif Lokal ke Kancah Global
- DRX Token Diluncurkan, Bamsoet Sebut Potensi Jadi Aset Kripto Terkemuka di Indonesia