Duet Ibu Muda Tipu Sopir Mobil Rental Bandara Soetta
jpnn.com - JAKARTA - Aksi penipuan dilakukan dua ibu rumah tangga terhadap sopir mobil rental yang biasa mangkal di Bandar Udara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. Dua pelaku penipuan adalah Mutiah alias Dian (30) dan Diah Ayu Kusuma Hapsari Putri (26) yang menggunakan modus minta diantar dari Bandara Soetta ke sebuah apartemen.
Diah diketahui tengah berbadan dua. Mereka melumpuhkan sopir dengan obat penenang hingga tak sadarkan diri, kemudian melarikan mobil.
Menurut Direskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Heru Pranoto, kasus itu bisa dibilang unik. “Kenapa unik? Bahwa kasus 365 (pencurian dengan kekerasan) ini modus sasarannya driver rental. Pelakunya lebih unik, perempuan," katanya, Senin (24/3).
Heru menjelaskan, kronologis kasus itu itu bermula ketika pada 3 Maret lalu, dua pelaku menyewa mobil berikut sopirnya di Bandara Soetta. Kedua tersangka minta diantar ke apartemen di Jalan Perintis Kemerdekaan, Pulogadung, Jakarta Timur.
Ternyata, apartemen itu sebelumnya sudah disewa secara harian oleh tersangka yang mengaku kakak beradik itu. Ketika sampai di apartemen, tersangka minta barang-barangnya di mobil untuk dimasukkan ke dalam kamar.
Sesampainya di kamar, tersangka Mutiah membuat kopi yang telah dicampur obat tidur untuk korbannya. Sedangkan Diah berpura-pura meminjam mobil dengan alasan menjemput anaknya pulang sekolah.
Sementara di dalam apartemen, tersangka Mutiah mengajak korban ngobrol. “Akhirnya korban tertidur dan saat itu korban ditinggal dan kendaraannya dibawa pelaku," ujar Heru. Kemudian, tersangka menemui temannya bernama Iday di Bogor untuk melepas GPS mobil dan menjualnya.
Ihwal penangkapan tersangka ini berawal dari laporan masyarakat kepada Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Dari hasil penyelidikan, Mutiah diketahui akan kabur ke kampung halamannya di Lampung Utara. Pada Jumat (14/3) sekitar pukul 3.00, penyidik mengejar dan menangkap Mutiah di Pelabuhan Merak, Banten.
JAKARTA - Aksi penipuan dilakukan dua ibu rumah tangga terhadap sopir mobil rental yang biasa mangkal di Bandar Udara Soekarno-Hatta, Tangerang,
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS