Duet Jonan-Archandra, Anggota Komisi VII: Kami Senang Sekali

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan diingatkan agar tak perlu khawatir anak buahnya, Ignasius Jonan dan Arcandra Tahar bakal diplonco di DPR.
Pasalnya, sebagian besar anggota komisi VII, yakin dengan kinerja dua sosok itu.
Ketua Komisi VII DPR Mulyadi, mengaku senang Presiden Jokowi menunjuk Jonan sebagai Menteri ESDM.
"Itu yang paling kami harapkan. Kami senang sekali Pak Jonan ini menteri yang punya brand lempeng-lempeng aja," ujar Mulyadi di Jakarta, Kamis (20/10).
Terlebih, kata politikus Demokrat itu, Jonan didampingi wakil yang sangat berpengalaman di sektor migas.
Dia yakin, Arcandra-Jonan akan saling melengkapi.
"Jonan telah mengatakan siap menerima masukan dan mengkomunikasikan ke komisi VII," sambungnya.
Jauh sebelum ditunjuk jadi menteri ESDM, Mulyadi sudah mengenal Jonan sejak menjabat sebagai Dirut PT KAI.
JAKARTA - Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan diingatkan agar tak perlu khawatir anak buahnya, Ignasius Jonan dan Arcandra Tahar
- Inovasi BPKH Hadirkan Rekening Virtual untuk Calon Jemaah Haji, Begini Sistemnya
- Keterangan Tertulis dari Ridwan Kamil Setelah Digeledah KPK
- Perilaku Seksual Tak Lazim Kapolres Ngada AKBP Fajar Dikecam
- Oknum Brimob Diduga Tembak Mati Warga di Lokasi Tambang Emas Ratatotok
- Waspada, BMKG Ungkap Wilayah Indonesia yang Berpotensi Diguyur Hujan Hari Ini
- Tunjangan Model Karyawan Swasta Diterapkan untuk PPPK, Alhamdulillah