Duh, Daniel Radcliffe Jadi Korban Hoaks Corona
jpnn.com, JAKARTA - Aktor Daniel Radcliffe menegaskan bahwa dirinya tidak terjangkiti virus corona (Covid-19).
Sebelumnya, beredar kabar bohong bahwa pemeran Harry Potter itu mengidap virus tersebut.
"Hal itu tidak benar," kata perwakilan Radcliffe kepada media, dikutip dari E!News, Rabu (11/3).
Pada Selasa (10/3), sebuah akun Twitter palsu yang mengatasnamakan sebagai akun media Inggris BBC, mengklaim bahwa aktor "Harry Potter" itu dinyatakan positif mengidap virus corona.
"BREAKING: Daniel Radcliffe dinyatakan positif untuk virus corona. Aktor ini menjadi selebritas pertama yang dikonfirmasi secara publik (mengidap COVID-19)," cuit akun bodong bernama @BBCNewsTonight yang telah dihapus itu.
Sejak itu, akun tersebut juga telah ditangguhkan (deactivated) karena melanggar aturan dan pedoman dari Twitter.
Cuitan itu ada di platform Twitter setidaknya selama tujuh jam. Menurut CNET, tweet tersebut dibagikan setidaknya 762 kali dan memiliki sekitar seribu "like" sebelum dihapus. (antara/jpnn)
Aktor Daniel Radcliffe menegaskan bahwa dirinya tidak terjangkiti virus corona (Covid-19).
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Trump Bikin Gebrakan Hari Pertama, Langsung Teken Keppres agar AS Keluar dari WHO
- Kasus Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Ada yang Anak-anak
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah
- Saksi Ungkit Jasa Harvey Moeis dalam Penanganan Covid, Lalu Ungkap Pesan Jokowi & BG
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan