Duh... Indonesia Habis
Tanpa ‎Wakil di Final

jpnn.com - JAKARTA – Pupus sudah harapan Indonesia untuk meraih gelar di ajang BCA Indonesia Open Super Series Premier 2016. Kekalahan Ihsan Maulana Mustofa dari Lee Chong Wei (Malaysia) di semifinal 10-21, 18-21, Sabtu (4/6) menyudahi perjuangan tuan rumah.
Pada game pertama, perasaan nervous dan tegang begitu terlihat. Terhitung delapan poin yang didapatkan oleh Chong Wei, karena kesalahan Ihsan sendiri. Skor pun terpaut cukup jauh karena dia tampak panik dan terburu-buru menyudahi permainan.
Pada game kedua, Ihsan mulai lebih sabar dan berhasil membuat Cong Wei kerepotan. Skor Ihsan pun sempat unggul sampai 17-15. Tapi, lagi-lagi Ihsan terburu-buru mematikan lawan.
Bukan poin, dia justru disapil sampai angka 20-18. Setelah itu, Cong Wei tak terbendung. Alhasil Indonesia pun habis dan tak memiliki wakil di final.(dkk/jpnn)
JAKARTA – Pupus sudah harapan Indonesia untuk meraih gelar di ajang BCA Indonesia Open Super Series Premier 2016. Kekalahan Ihsan Maulana
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Klasemen Akhir Pekan ke-30 Liga 1: Madura United Menjauhi Zona Merah
- Pebiliar Legendaris Efren Reyes Ramaikan Ekshibisi Biliar di Jakarta
- Persib Butuh 2 Poin untuk Mengunci Gelar Juara Liga 1
- Liga 1: Jawab Keraguan soal Netralitas, PT LIB Menugaskan 4 Wasit Asing
- Dewa United dan Persebaya Buka Jalan Persib Juara Liga 1
- PT LIB Manjakan Fan Sepak Bola Indonesia dengan Aplikasi Sobat Liga