Duh, Mulianya Keputusan Wendy Cagur
jpnn.com - JAKARTA - Wendy Cagur tak akan sembarangan menerima job saat Ramadan. Komedian gimbal itu memutuskan untuk memilah job yang diterimanya. Alasannya, dia ingin punya banyak waktu untuk keluarga, terutama dua anaknya.
Pada bulan puasa tahun ini, pemilik nama asli Wendy Armoko itu hanya mengambil pekerjaan untuk waktu sahur.
"Engga kayak dulu (menerima banyak job). Karena gue inget anak gue di rumah udah lima tahun usianya," kata Wendy Cagur saat ditemui di Mampang, Jakarta Selatan.
Menurutnya, beberapa tahun terakhir dia banyak kehilangan momen bersama keluarga karena sibuk tampil di sejumlah acara Ramadan.
Oleh sebab itu, tahun ini Wendy ingin membayar utang. Dia bakal menghabiskan waktu bersama anak, sekaligus mengajarkan sang buah hati berpuasa. "Gue mau ngajarin anak gue yang lima tahun puasa," ujarnya haru. (ded/jpg)
JAKARTA - Wendy Cagur tak akan sembarangan menerima job saat Ramadan. Komedian gimbal itu memutuskan untuk memilah job yang diterimanya. Alasannya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Setelah Gelar Tasyakuran, Mahalini Kini Laksanakan Umrah
- Armor Toreador Divonis 4,5 Tahun, Cut Intan Nabila Bicara Soal Sidang Cerai
- Diskusi Hari Film Nasional Bakal Bahas Tren dan Tantangan Perfilman Indonesia
- Putri Nikita Mirzani Diduga Kabur dari Rumah Aman, Diantar Razman ke Polres
- Festival Musik UGH! Digelar untuk Pertama Kali
- Lega Bisa Melihat Jenazah Ayah, Rendy Kjaernett Sampaikan Salam Perpisahan