Duh! Netflix Berencana Menaikkan Biaya Langganan

jpnn.com, JAKARTA - Netflix mulai merencanakan menaikkan biaya langganan, sejalan dengan kenaikan jumlah penggunanya pada kuartal ketiga 2023 telah mencapai 6 juta.
Alasan lain kenaikan biaya langganan, karena adanya aksi mogok dari para aktor Hollywood.
Sekitar lima bulan mogok, Writers Guild of America (WGA) pada pekan lalu setuju dengan kontrak baru studio dengan nilai lebih besar.
Saat ini, ekspansi Netflix sudah tembus ke berbagai negara dan konten-konten yang kuat membuat banyak pengguna lebih loyal.
Para analis memprediksi biaya langganan Netflix akan naik dalam beberapa bulan mendatang.
Lalu, penayangan iklan juga tetap bisa menghasilkan pendapatan untuk Netflix.
Netflix telah memperketat aturan sharing akun dan banyak pelanggan yang mulai beralih ke paket bebas iklan.
Paket standar dengan iklan dibanderol USD 6,99, lalu paket bebas iklan USD 15,49.
Netflix mulai merencanakan menaikkan biaya langganan, sejalan dengan kenaikan jumlah penggunanya pada kuartal ketiga 2023
- Dibintangi Reza Rahadian & Sheila Dara, The Most Beautiful Girl in the World segera Tayang
- Netflix Indonesia Umumkan Daftar Film dan Series yang Tayang di 2025
- Penayangan Serial With Love, Meghan Dijadwal Ulang, Ini Alasannya
- Rumor Leonardo DiCaprio Terlibat Squid Game 3, Netflix Beri Penjelasan
- Kolaborasi Spesial Hadirkan Squid Game Season 2 di Netflix
- Menangkan Squid Game: Red Light Green Light Challenge, Randy Danistha Cerita Begini