DUH! Saat Razia Narkoba, Pria Ini Tiba-tiba Terjatuh, Innalillahi...
jpnn.com - JAKARTA – Aparat kepolisian, TNI, dan BNN menggelar operasi Pekat Jaya dengan menyisir tempat hiburan malam di kawasan Jakarta Pusat dan Jakarta Barat, Minggu (29/5) dini hari.
Namun, ada peristiwa mengenaskan dalam operasi tersebut. Yaitu, adanya pengunjung yang tewas saat aparat melakukan razia.
“Tim gabungan narkoba saat itu melakukan razia di tempat-tempat hiburan malam. Saat dilakukan pemeriksaan terhadap Rumadi (54) oleh petugas tiba-tiba korban terjatuh dan kejang-kejang,” ujar Kasubag Humas Polres Jakarta Pusat, Kompol Suyatno.
Menurutnya, tempat kejadian perkara (TKP) berada di diskotik F 1 Pecenongan, Jakarta Pusat. Saat menunjukkan reaksi tak wajar, korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Husada, Jakarta Pusat.
“Korban tak bisa diselamatkan. Diduga korban mengalami overdosis dan mempunyai penyakit jantung,” katanya.(Mg4/jpnn)
JAKARTA – Aparat kepolisian, TNI, dan BNN menggelar operasi Pekat Jaya dengan menyisir tempat hiburan malam di kawasan Jakarta Pusat dan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS