Duh! Sekda Diperiksa, Siswa SD Pulang Lebih Awal
jpnn.com - jpnn.com - Kebijakan para guru SD GMIT SoE I memulangkan siswa lebih awal saat hari pemeriksaan Sekda Timor Tengah Selatan (TTS), NTT, Salmun Tabun, Senin (6/2), mendapat sorotan.
Para guru mengaku memulangkan siswa lebih awal karena mereka ingin memberikan dukungan moril kepada Kepala Sekolah, Sonya Ully yang adalah istri Sekda Salmun Tabun.
Akibat dipulangkannya para siswa lebih awal itu, banyak pihak yang menyesalkan tindakan para guru di SD GMIT SoE I itu. Antara lain dari orantua siswa dan ketua komite.
Karena itu, Kamis (9/2), Komisi IV DPRD TTS memanggil Dinas Pendidikan dan Kebudayaan TTS untuk mengklarifikasi persoalan siswa diliburkan secara sepihak tersebut.
Dari hasil klarifikasi itu, diketahui libur yang dilakukan secara sepihak itu membuat orangtua siswa kecewa dan kesal.
Sehingga Komisi IV DPRD TTS meminta pihak sekolah melalui Dinas P dan K agar menyampaikan permohonan maaf secara tertulis kepada orang tua siswa.
Ketua Komisi IV DPRD TTS, Uksam Selan pada pertemuan yang berlangsung di ruang komisi mengatakan, banyak pihak sangat kecewa sehingga kejadian-kejadian tersebut jangan sampai terulang lagi. Karena kejadian demikian sangat mengorbankan siswa untuk mendapatkan pelajaran dari sekolah.
Uksam menekankan, siswa tidak boleh dikorbankan dalam hal mendapatkan pelajaran. Kecuali bencana atau kejadian-kejadian luar biasa lainnya yang mengancam nyawa siswa.
Kebijakan para guru SD GMIT SoE I memulangkan siswa lebih awal saat hari pemeriksaan Sekda Timor Tengah Selatan (TTS), NTT, Salmun Tabun, Senin (6/2),
- Bocah Tenggelam di Aliran Bendungan Sukajaya Palembang, Tim SAR Langsung Bergerak
- Siswa SD Kurang Gizi 3 Kali lebih Berisiko Mengalami Gangguan Working Memory
- Siswa SD di Ternate Meninggal Diduga Akibat Perundungan, Sahroni Soroti Kelalaian Pihak Sekolah
- Kitabisa & Laznas Salam Setara Berikan Sarapan Sehat Kepada Siswa SD di Jabodetabek
- Viral Pelajar SMP di Semarang Menganiaya Siswa SD, Korban Ditendang, Tersungkur
- Ini Hukuman untuk Siswa Sok Jagoan yang Aniaya Adik Kelas di Palembang