Duh, Ternyata Penyakit Raffi Ahmad Bukan Hanya Suaranya yang Hilang

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad mengaku sempat stres karena masalah suara dan penyakit di leher yang dialami. Hal tersebut diungkapkannya lewat vlog terbaru berjudul 'Klarifikasi Penyakit Raffi, Benjolan Membuat Stresss!'.
"Membuat aku stres, karena aku nyari uangnya dari sini, dari berbicara," kata Raffi Ahmad, Minggu (7/7).
Ayah Rafathar itu mengaku belakangan memang tengah mengalami penurunan kesehatan. Dia menderita penyakit yang berhubungan dengan tenggorokan atau leher.
"Terkait masalah kesehatan dan memang aku juga lagi agak-agak drop," ujar Raffi Ahmad.
Suami Nagita Slavina itu menyebut suaranya kerap hilang dan tidak seperti biasa sejak beberapa waktu lalu. Sebagai presenter, Raffi Ahmad berharap ini bukan masalah serius.
BACA JUGA: Tunggu Kejutan Menyenangkan dari Cinta Laura
"Mudah-mudahan sih bukan sesuatu yang gimana," bebernya.
Tidak hanya suaranya hilang, Raffi Ahmad juga mengaku mengalami pembengkakan pada leher. Bengkak itu menurutnya kerap muncul sore hari.
Raffi Ahmad mengaku stress karena penyakit yang dialami menyangkut tenggerokan atau leher.
- 3 Berita Artis Terheboh: Rafi Ahmad Pengin Tambah Anak, Wulan Guritno Kapok
- Raffi Ahmad Mengaku Ingin Tambah Momongan Lagi, Begini Reaksi Nagita Slavina
- Kemenag Luncurkan Kurikulum Berbasis Cinta, Raffi Ahmad Puji Lulusan Madrasah
- 3 Berita Artis Terheboh: Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan, Nunung Panik
- Wendi Cagur Dilarikan ke Rumah Sakit, Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan
- Bandingkan Agnez Mo dengan Ariel NOAH dan Raffi, Ahmad Dhani: Mereka Tahu Berterima Kasih