Duh..3,7 Ton Pertalite Bocor ke Selokan Kampung

jpnn.com, SIDOARJO - Banyak warga dari RT 6, RW 1, Bulu Sidokare, Sidoarjo, Jatim yang berkerumun di sekitar selokan setempat pada Minggu (7/1).
Ternyata, mereka beramai-ramai memanen bahan bakar minyak (BBM) jenis pertalite.
Bahan bakar dengan kandungan oktan 90 itu muncul di selokan.
Nah, momentum tersebut tidak disia-siakan warga setempat. Dengan berbekal spons, ember, dan jeriken, mereka mengambil pertalite yang keluar dari selokan.
"Dapat tiga jeriken," ujar Memet Sanjaya, salah seorang warga, sambil menunjukkan jeriken berkapasitas 30 liter.
Babinsa Bulu Sidokare Serka Agus Salim menjelaskan, indikasi adanya BBM di selokan tercium sejak Sabtu malam (6/1).
Namun, warga tidak terlalu menanggapi. "Tadi pukul 10.00 (kemarin, Red) ada yang sadar, setelah dicari-cari ternyata dari selokan," jelasnya.
Dia juga mencari asal muasal bahan bakar tersebut. Kemudian, dia ingat bahwa area itu terletak di belakang SPBU.
Warga yang menyadari ada pertalite tumpah di selokan kampung langsung membawa ember dan jeriken untuk mengumpulkannya.
- Sempat Tabrak Fortuner, Xenia Bermuatan Jeriken Pertalite Ditinggal Kabur Sopirnya
- SPBU di Denpasar Diduga Oplos BBM Pertalite
- Kendaraan Mogok Gegara Isi Pertalite Campur Air di Klaten, Korban Sebut Belum Ada Ganti Rugi
- Soal Dugaan Pertalite Bercampur Air di Klaten, SPBU Trucuk Siap Bertanggung Jawab
- Waka MPR Eddy Soeparno Tekankan Transisi Harus Menguatkan Ketahanan Energi Nasional
- Pertamax Oplos