Duhh.. Puluhan Rumah Dilalap Si Jago Merah

jpnn.com - MARTAPURA – Puluhan rumah di dua RT di kawasan padat penduduk Kelurahan Murung Keraton, Martapurta dilalap api, Rabu (6/1) pagi waktu setempat. Akibatnya, puluhan rumah itu ludes.
Salah seorang warga sekitar Abdurrahim mengungkapkan, dua RT yang terbakar adalah RT 5 dan 6. Sedangkan sumber api sendiri belum diketahui. "Yang jelas titik api dari salah satu rumah warga, tapi tidak lantaran kompor atau apa,” ungkap Abdurrahim.
Dari dua RT tersebut, sambung dia, jumlah rumah yang terbakar kemungkinan mencapai belasan buah. "Pasti ada belasan rumah ini," ujar Abdurrahim.
Pemadam Kebakaran pun langsung bergerak cepat untuk memadamkan api. Tak berselang lama, si jago merah akhirnya sudah bisa dijinakkan. (ema/jos/jpnn)
MARTAPURA – Puluhan rumah di dua RT di kawasan padat penduduk Kelurahan Murung Keraton, Martapurta dilalap api, Rabu (6/1) pagi waktu setempat.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- BMKG Imbau Waspadai Potensi Banjir Lahar Gunung Lewotobi Laki-Laki
- Tempat Ngabuburit di Pekanbaru yang Asik dan Nyaman, Jangan Lupa ke 'Malioboro' Ya!
- Gubernur Jateng Mengklaim Tanggul Sungai Tuntang Sudah Tertutup Rapat
- CASN Palembang Ancam Demo Bila Menpan-RB Tak Kaji Ulang Penundaan Pengangkatan CPNS-PPPK
- Siaga Banjir dan Longsor, BPBD Sumsel Siapkan 100 Personel