Duhh...HUT PGRI, Menteri Anies Malah Absen
jpnn.com - JAKARTA- Mendikbud Anies Baswedan tidak tampak hadir di antara jajaran pejabat yang hadir di HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (13/12). Yang terlihat hanya Menko PMK Puan Maharani dan Ketua DPD Irman Gusman.
Tidak ada penjelasan khusus soal ketidakhadiran Anies. Hanya saja Ketum PB PGRI Sulistiyo sempat menyinggung soal surat edaran Anies dan Menpan RB Yuddy Chrisnandi yang melarang peringatan HUT organisasi tersebut.
"Saat ini disinyalir ada pihak yang ingin memecah guru, untuk hadir saja ada imbauan dan peringatan," ujar Sulistiyo yang disambut dengan sorakan para guru.
PGRI memang sangat kecewa karena surat edaran itu diberikan beberapa hari sebelum peringatan digelar.
"Kami prihatin surat edaran menteri pemberdayaan aparatur negara dan reformasi birokrasi, sesungguhnya karena informasi yang tidak tepat. Bukan apa-apa, acara ini legal," ujarnya. (flo/jpnn)
JAKARTA- Mendikbud Anies Baswedan tidak tampak hadir di antara jajaran pejabat yang hadir di HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Menhut Libatkan Akademisi, Eksekusi Arahan Prabowo Soal Reforestasi
- Wujudkan Pemerataan Listrik, PLN UIP MPA Capai Milestone Penting di Proyek Tobelo GEPP
- Ali Nurdin Sebut Komjen Ahmad Dofiri Sebagai Sosok Berintegritas, Cocok jadi Wakapolri
- Mendes Yandri Meminta Desa se-Kabupaten Serang untuk Bekerja Keras
- Menteri Nusron Ungkap 60 Persen Konflik Lahan Libatkan Oknum ATR/BPN