Dukun MotoGP
Oleh: Dhimam Abror Djuraid
Senin, 21 Maret 2022 – 13:57 WIB

Aksi pawang hujan bernama Rara Isti Wulandari mendadak viral. Foto: Tangkapan layar/ Youtube MotoGP.
jpnn.com - Perhelatan MotoGP Pertamina GrandPrix of Indonesia di Mandalika sudah berakhir, Minggu (20/3).
Miguel Oliveira menjadi nomor satu.
Juara bertahan Fabio Quartararo harus puas di urutan kedua.
Penggemar Marc Marquez harus kecewa dan geregetan gegara jagoannya tidak bisa ikut balapan setelah mengalami kecelakaan sebelum balapan resmi.
Apa pun hasilnya, sejarah telah mencatat bahwa Indonesia pernah menjadi tuan rumah ajang MotoGP.
Indonesia akhirnya bisa jadi tuan rumah lagi setelah menunggu 25 tahun.
Terakhir, balapan MotoGP digelar di Sirkuit Sentul, Jawa Barat, pada 1996 dan 1997, ketika masih bernama GP500.
Saat itu, Presiden RI masih Soeharto.
Pawang hujan di Sirkuit Mandalika saat MotoGP dikabarkan bertarif ratusan juta rupiah. Lalu, dari mana uang untuk membayarnya? Bagaimana cara mengauditnya?
BERITA TERKAIT
- Gerindra Ungkap Alasan Prabowo Utus Jokowi ke Pemakaman Paus Fransiskus, Ternyata...
- Seusai Liburan, Konsumen Federal Oil Masih Bisa Jalan-Jalan ke Jepang Gratis
- Koordinator Gerakan Indonesia Cerah Tanggapi Kelompok yang Kerap Sudutkan Jokowi
- Jokowi Tempuh Jalur Hukum Perihal Tudingan Berijazah Palsu, Pengamat Politik Boni Hargens: Ini Pelajaran Berdemokrasi
- Sempat Celaka, Alex Marquez Terkencang di FP1 MotoGP Spanyol
- FP1 MotoGP Spanyol: Marc Marquez Nyaris Salah Masuk Garasi, Ayahnya Tertawa