Dukun MotoGP
Oleh: Dhimam Abror Djuraid

Quartararo tertawa cekikikan sambil menirukan gerakan dukun itu.
Di media sosial aksi dukun ini viral, bahkan di akun resmi MotoGP aksi teatrikal ini menuai banyak komentar.
Netizen Indonesia juga riuh rendah.
Ada yang memujinya dan menganggapnya sebagai bagian dari khazanah kekayaan budaya.
Namun, banyak juga yang mencemooh dan menganggap aksi itu mempermalukan Indonesia.
Belajar dari perhelatan WSBK di Mandalika yang dihajar cuaca buruk sampai lintasan terendam banjir, panitia melakukan antisipasi cuaca.
Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) bersama dengan TNI AU telah melakukan modifikasi cuaca melalui operasi teknologi modifikasi cuaca (TMC).
Namun, ternyata ketika hari H cuaca tidak terkendali dan hujan deras mengguyur, akhirnya yang dikeluarkan sebagai andalan adalah dukun pawang hujan.
Pawang hujan di Sirkuit Mandalika saat MotoGP dikabarkan bertarif ratusan juta rupiah. Lalu, dari mana uang untuk membayarnya? Bagaimana cara mengauditnya?
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Tim Medis MotoGP Bocorkan Kondisi Terkini Jorge Martin
- Jadwal MotoGP Spanyol: Marc Marquez Telah Menghancurkan Pecco
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi