Dukung Adi Bing Slamet, FPI Awasi Rumah Eyang Subur
Rabu, 27 Maret 2013 – 20:57 WIB
JAKARTA -- Front Pembela Islam (FPI) menyatakan ikut mendukung langkah Adi Bing Slamet yang membeberkan praktek sesat yang diduga dilakukan Eyang Subur.
Pimpinan FPI bahkan sudah meminta Adi Bing Slamet untuk meneruskan perjuangannya memerangi ilmu sesat."Beberapa bulan Adi Bing Slamet sudah melapor ke FPI, saya sendiri yang menerima. Kami mendukung siapapun yang ingin memerangi aliran sesat," ujar Habib Salim Alatas, Ketua DPD FPI DKI Jakarta saat dihubungi via telepon, Rabu (27/3) malam.
Baca Juga:
Sejak Adi Bing Slamet melaporkan aliran sesat tersebut, katat Habib Salim, FPI kini terus mengawasi gerak-gerik Eyang Subur termasuk menempatkan orang-orang FPI di sekitaran rumah tokoh spiritual tersebut.
"Kami sudah mengawasi rumahnya, sudah ada orang-orang FPI ditempatkan di sana. Kami juga sudah pernah masuk rumah Subur," terangnya.
JAKARTA -- Front Pembela Islam (FPI) menyatakan ikut mendukung langkah Adi Bing Slamet yang membeberkan praktek sesat yang diduga dilakukan Eyang
BERITA TERKAIT
- Langkah Kejagung Menetapkan 5 Tersangka Korporasi Tanpa PT Timah Dinilai Mencurigakan
- KPK Panggil Petinggi BPR Bank Jepara Artha Terkait Kasus Kredit Fiktif Rp220 Miliar
- KPK Periksa Anggota DPR RI Maria Lestari
- Kerja Kapolda Metro dapat Sorotan Buntut Kasus DWP
- Tegas! Todung Nilai Pemeriksaan Mantan Penyidik KPK Aneh dan Melanggar KUHAP
- Kepala Daerah Minta Jaminan Formasi Tambahan PPPK Tahap 2, MenPAN-RB: Pasti Diterima