Dukung Artis Berperilaku Positif
Selasa, 29 Juni 2010 – 11:09 WIB
JAKARTA - Jenny Rachman mengaku tidak nyaman jika masyarakat menjustifikasi bahwa artis identik dengan perilaku negatif. Ketua Persatuan Artis Film Indonesia (Parfi) itu meminta seluruh pekerja seni untuk berperilaku positif di mana saja.
"Ini terlepas ada atau tidaknya korban pelecehan seksual dari kalangan artis," ujar artis kelahiran lahir 18 Januari 1959. Menurut Jenny, pihaknya hanya menghimbau seluruh kalangan artis untuk berhati-hati dan menjaga diri sebagai public figure.
Baca Juga:
Hanya saja, dia merasa risih, jika masyarakat menyamaratakan seluruh artis di Indonesia melakukan hal-hal negative dalam dunia keartisannya. "Tidak bisa begitu. Masih banyak contoh artis yang baik lain," tandasnya usai menghadiri sosialisasi UU Pornografi di Kantor Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (kemen PP dan PA), kemarin.
Semakin majunya teknologi, kata dia, menuntut semua pihak untuk mawas diri. Tidak melakukan hal-hal yang dianggap bisa mencemarkan nama baik diri sendiri maupun keluarganya.
JAKARTA - Jenny Rachman mengaku tidak nyaman jika masyarakat menjustifikasi bahwa artis identik dengan perilaku negatif. Ketua Persatuan Artis Film
BERITA TERKAIT
- Ajaib, Gempi Akhirnya Punya Lagu Sendiri
- Tengku Dewi Tetap Ingin Bercerai, Begini Respons Andrew Andika
- TipTip & Most Contents Hadirkan Orkestrasi Megah OST K-Drama Populer di Indonesia
- Ingar Bingar dan Silaturahmi di Lawless Fest 2024
- Reza Artamevia Diduga Terlibat Kasus Penipuan Bisnis Berlian Rp 18,5 Miliar
- Menjelang Konser, Isyana Sarasvati Rilis Karya Kolaborasi dengan Marty Friedman