Dukung Cuti Bersama Natal 2021 Dihapus, Mbak Puan: Kita Tidak Boleh Kebobolan Lagi!

“Kita tidak boleh kebobolan lagi,” tegas Puan.
Selain itu, Puan juga mengingatkan pemerintah daerah untuk tetap mengawasi pelaksanaan PPKM sesuai level di wilayah masing-masing dan terus menggenjot vaksinasi.
Pengawasan yang ketat oleh aparat pemerintah setempat diharapkan akan menertibkan semua pihak yang mengabaikan prokes dan aturan PPKM.
“Jangan sampai orang tidak pulang kampung tapi tetap berkerumun tanpa prokes di alun-alun daerah masing-masing. Ingat, jangan kendor selama pandemi belum selamanya pergi,” kata Puan.
Menurut politisi PDI-Perjuangan itu, kesadaran bersama seluruh pihak dan pengawasan aturan PPKM harus berjalan beriringan untuk mencegah terjadinya gelombang ketiga Covid-19.
“Supaya kita semua bisa menyambut Tahun Baru 2022 tanpa gelombang penularan baru,” tandasnya. (mrk/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Ketua DPR RI Puan Maharani mendukung kebijakan pemerintah menghapus cuti bersama Natal 2021.
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Legislator PDIP Stevano Dorong MA Segera Membentuk Kamar Khusus Pajak
- DPR Tuntut Ketegasan Pemerintah soal Kebun Milik Perusahaan di Kawasan Hutan
- Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Jadi Anomali, Hinca Pertanyakan Sistem Rekrutmen Polri
- Minta Korlantas Polri Tindak Pelaku Bus Oleng, Sahroni: Cabut SIM Sopir dan Tegur PO-nya
- Posisi Letkol Teddy di Seskab Langgar UU TNI, TB Hasanuddin: Harus Mundur dari Militer
- TB Hasanuddin Ungkap Beberapa Pasal Menarik Perhatian dalam DIM RUU TNI