Dukung Ekonomi Kreatif, Ganjar Sejati Jabar Gelar Pelatihan Penyajian Kopi di Indramayu

Imam mengungkapkan sudah banyak wilayah didatangi Ganjar Sejati untuk melaksanakan beragam pelatihan, termasuk di Desa Bugis Indramayu dengan pelatihan kopi pada hari ini.
“Dari sekian titik kami mengadakan pelatihan, semua masyarakat merespons dengan baik,” kata Imam.
Tak sekadar memberikan pelatihan saja, Ganjar Sejati Jabar juga memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo agar menjadi presiden Indonesia 2024-2029.
Imam berharap adanya pelatihan ini dapat menjadi momentum untuk mengambil simpati masyarakat Indramayu sehingga bisa mengenal sosok bakal calon presiden dari PDI Perjuangan tersebut.
“Sosialisasi tentang program ekonomi kreatif dan kemudian juga mengenalkan calon figur presiden kami, Bapak Ganjar,” ucap Imam.
Salah satu peserta pelatihan penyajian kopi, Ginanjar Gede Pangestu menilai kegiatan yang diselenggarakan Ganjar Sejati Jabar sangat bermanfaat.
Dari pelatihan ini, kata Ginanjar, dirinya jadi mengetahui mengenai jenis-jenis kopi hingga bagaimana cara penyajiannya yang secara baik dan benar.
Sukarelawan Ganjar Sejati Jabar menggelar pelatihan penyajian kopi di Indramaju yang diharapkan dukung pengembangan kewirausahaan dan kemajuan ekonomi kreatif
- Hari Kartini; Annisa Pohan Mendorong Pemberdayaan Perempuan di Sektor Ekonomi
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar