Dukung Gerakan Literasi Heka Leka, Anies Baswedan Bicara Potensi Anak-anak Maluku
Menyadari banyaknya tantangan tersebut, Anies Baswedan pun memberikan dukungan untuk gerakan pendidikan dari yayasan yang berfokus pada literasi dan pendidikan anak-anak di Maluku, Heka Leka.
Berdasarkan Data Verifikasi Pusdatin, November 2023, data rasio pendidik dan peserta didik di Provinsi Maluku memiliki perbandingan 1:12 untuk sekolah dasar.
Sementara itu, terdapat 1.076 anak putus sekolah pada tingkatan yang sama.
Sejalan dengan visi Indonesia Emas pada tahun 2045, Heka Leka membangun inisiatif strategis pengembangan Lanjut Literasi Kepulauan di Maluku.
Strategi ini bertujuan meningkatkan hasil melalui pendekatan terstruktur untuk pelatihan guru, pengembangan kurikulum, dan keterlibatan masyarakat dalam peningkatan kualitas pendidikan secara swadaya.
Di dalam strategi ini juga dirancang program untuk mengatasi tantangan kritis pada tingkatan PAUD dan pengembangan literasi dasar di Provinsi Maluku dan wilayah Indonesia Timur lebih luas.
"Heka Leka sangat bersyukur memiliki jejaring yang sangat peduli mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Maluku," kata Stanley Ferdinandus, Pendiri dan Direktur Yayasan Heka Leka.
Pada 2024, Heka Leka telah memberikan pelatihan kepada lebih dari 200an guru PAUD untuk meningkatkan kualitas pengajaran di daerah terpencil.
Mendukung gerakan pendidikan dam literasi dari Heka Leka, Anies Baswedan bicara tentang potensi anak-anak di Maluku.
- Sikap Anies Belum Tentu Bikin Anak Abah Mendukung Pramono Anung
- Inilah Bukti Pengaruh Kuat Anies Baswedan, Bakorsi Berubah Haluan
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Mesin Betawi Penggerak Anies-Sandi Bekerja Untuk Memenangkan RIDO
- Ridwan Kamil: Saya Harus Memuji Pak Anies
- Berpesan ke Pendukungnya, Anies: Jangan Berubah Hanya karena Ada Pembagian, Hati-Hati