Dukung Gerakan Pesepak Bola Bersatu

Joko Driyono Minta Pemain Tidak Berlebihan

Dukung Gerakan Pesepak Bola Bersatu
Dukung Gerakan Pesepak Bola Bersatu
JAKARTA - PSSI akhirnya merespon pernyataan sikap dari Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI). Ketua Komisi Disiplin PSSI, Bernhard Limbong, mempersilahkan pemain-pemain tersebut untuk menjalankan sikap tegasnya.

"Saya mendukung dan setuju dengan seruan mereka. Saya dengan hormat mendukung agar klub-klubnya tahu rasa," ujarnya dalam jumpa pers di kantor PSSI di kawasan Senayan, Jakarta, kemarin (29/5).

Limbong mengaku tidak mau melihat klub yang tidak mengindahkan hak pemain itu berasal dari Indonesia Super League (ISL) mapupun Indonesia Premier League (IPL). Baginya, kewajiban yang sebelumnya telah tertuang di kontrak harus bisa dijalankan.

"Itu konsekuensi. Klub harus bisa menjalankan apa yang telah menjadi kesepakatan," ucap jenderal bintang satu tersebut.

JAKARTA - PSSI akhirnya merespon pernyataan sikap dari Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI). Ketua Komisi Disiplin PSSI, Bernhard Limbong,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News