Dukung Jika SBY Putuskan Menjadi Ketua Umum
Rabu, 27 Maret 2013 – 06:56 WIB

Dukung Jika SBY Putuskan Menjadi Ketua Umum
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Marzuki Alie mengaku mendukung suara kader mayoritas DPD yang mendukung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menjadi ketua umum PD.
Marzuki yakin jika SBY terpilih menjadi ketua umum, kinerjanya sebagai presiden tidak akan terganggu. "Beliau (SBY) orang yang cerdas untuk menyikapi itu semua," ujar Marzuki dalam pesan singkat kepada JPNN, Selasa (26/3).
Baca Juga:
Lebih lanjut Marzuki mengaku mendukung apabila SBY memutuskan untuk mengisi kursi yang ditinggalkan oleh Anas Urbaningrum. "Apabila SBY bersedia, maka saya pastikan akan mendukung beliau," terang dia.
Marzuki tidak menyatakan apakah dia akan maju menjadi kandidat calon ketua umum atau tidak. Menurutnya yang terpenting saat ini adalah kemaslahatan, loyalitas terhadap PD dan SBY, serta siapapun tidak akan menjadi pengkhianat pasca 2014 setelah SBY tidak menjadi presiden.
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Marzuki Alie mengaku mendukung suara kader mayoritas DPD yang mendukung Susilo Bambang Yudhoyono
BERITA TERKAIT
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?