Dukung Kemajuan UKM Yogyakarta, SGM Hadirkan Program Orang Tua Angkat
jpnn.com, YOGYAKARTA - Keberadaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UKM) di Indonesia memegang peran strategis dalam memperkuat perekonomian nasional, terutama dalam menghadapi pandemic Covid-19 dan berperan dalam penyediaan lapangan kerja.
Di Yogyakarta sendiri sektor Industri pengolahan memiliki kontribusi yang besar terhadap Produk Domestik Regional Bruto DIY.
Pada tahun 2019 kontribusinya sebesar 12,63 %, dengan menyerap tenaga kerja sebesar 16,07 %, industri kecil menengah menyerap 360.242 tenaga kerja.
Sebagai bentuk dukungan pada UMK Yogyakarta, Danone Specialized Nutrition Indonesia, melalui PT Sarihusada Generasi Mahardhika (SGM) Yogyakarta bersama UMK Pangan olahan peserta Program Orang Tua Angkat (OTA) melakukan silaturahmi untuk memberikan pembekalan kepada UMK, di DIY, Rabu (2/11/2022).
Program Orang Tua Angkat (OTA) merupakan program yang digagas oleh Badan POM RI sejak tahun 2021 dan kemudian diimpelemtasikan bersama Balai Besar POM Yogyakarta dalam rangka memfasilitasi para UMKM untuk lebih berkembang melalui fasilitasi proses registrasi untuk mendapatkan Nomor izin Edar (NIE).
Manufacturing Compliance and Government Relation Manager Danone Specialized Nutrition Indonesia Endah Prasetioningtias menyampaikan sangat senang atas kehadiran para peserta.
"Kami berharap dapat berkontribusi terhadap perkembangan UMKM di sekitar Jogja terutama dalam kondisi perokonomian yang semakin pulih,” ujar Endah.
Head of Regulatory Affairs Danone Indonesia Prima Sehanputri menambahkan keikutsertaan Danone Specialized Nutrition Indonesia dalam program Orang Tua Angkat bersama Balai Besar POM Yogyakarta merupakan kontribusi konkrit perusahaan dalam mensukseskan program Orang Tua Angkat dari BPOM yang merupakan sinergi yang dilakukan antara pemerintah dengan dunia usaha.
Keberadaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UKM) di Indonesia memegang peran strategis dalam memperkuat perekonomian nasional.
- OJK: Hadirnya PP 47/2024 Berdampak Positif Bagi Keberlangsungan UMKM ke Depan
- Peruri dan BPR Percepat Layanan Keuangan Digital bagi UMKM
- Sebanyak 90 Ribu Pengunjung Hadiri SIAL Interfood 2024
- Ini Cara Bea Cukai Dorong UMKM Naik Kelas di Pasuruan, Tanjungpinang, dan Jambi
- Pengusaha Kecil Pasti Girang, Kementerian UMKM Bakal Sebar Kartu Usaha
- Garudafood Dorong Ekonomi Inklusif, Berdayakan UMKM