Dukung Kesetaraan Gender, AS Watson Menandatangani Women's Empowerment Principles
jpnn.com, JAKARTA - AS Watson, retail kesehatan dan kecantikan internasional terbesar di dunia mengumumkan mereka menjadi ritel kesehatan dan kecantikan pertama yang menandatangani Women's Empowerment Principles, sebuah gerakan global di bawah UN Women (Badan PBB untuk Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan).
Penandatanganan yang dilakukan menjelang Hari Perempuan Internasional tersebut didedikasikan AS Watson untuk memajukan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan.
Untuk mendukung gerakan ini, AS Watson memperkuat komitmennya untuk mengembangkan tempat kerja, marketplace, dan komunitas yang mendorong inklusivitas dan peluang bagi perempuan.
CEO AS Watson (Asia & Eropa) Malina Ngai mengatakan di AS Watson, pihaknya berdedikasi untuk memberdayakan perempuan agar menjadi lebih cantik dan percaya diri.
"Lebih dari 80 persen dari 160 juta anggota kami dan lebih dari 70 persen dari 130 ribu kolega kami adalah perempuan, prioritas utama kami adalah menginspirasi dan mendukung setiap perempuan untuk menjadi versi terbaik dari diri mereka sendiri," kata Malina Ngai dalam keterangan resminya yang diterima, Senin (11/3).
Malina Ngai mengatakan pihaknya juga bangga menciptakan budaya kerja inklusif di mana perempuan dihargai dan diberi kesempatan yang sama untuk pertumbuhan karir.
"AS Watson bercita-cita untuk memanfaatkan jangkauan kami demi kebaikan dan menginspirasi setiap wanita untuk memancarkan kecantikan luar dan dalam. Kami percaya pada The New Beautiful - definisi baru dari kecantikan yang ada dalam diri setiap orang," ujarnya.
Membina Wanita dalam Dunia Kedokteran dan Perawatan Kesehatan
Komitmen AS Watson terhadap pemberdayaan perempuan ditunjukkan melalui kemitraannya dengan Operation Smile dalam program Women in Medicine.
AS Watson adalah menjadi ritel kesehatan dan kecantikan pertama yang menandatangani Women's Empowerment Principles
- Pertamina Optimalkan Perlindungan Perempuan & Anak Lewat program TJSL
- Aurora Tech Award 2025: 120 Perempuan Raih Penghargaan
- Menteri PPPA Ingin Tingkatkan Taraf Hidup Perempuan
- Srikandi ASABRI Luncurkan Program SISTER
- KPPB Gelar Dunia Tanpa Luka, Meiline Tenardi Serukan Setop Kekerasan terhadap Perempuan
- Direktorat PPA &PPO Diharapkan Dorong Peringkat Kesetaraan Gender Indonesia