Dukung Konversi BBM ke BBG, TNI Pakai Pertamina Envogas

Dukung Konversi BBM ke BBG, TNI Pakai Pertamina Envogas
Dukung Konversi BBM ke BBG, TNI Pakai Pertamina Envogas

jpnn.com - JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia (TNI) berkomitmen memanfaatan bahan bakar gas dengan digunakannya 'Pertamina Envogas' sebagai bahan bakar kendaraan operasional di lingkungan TNI.

Komitmen ini ditandai dengan penggunaan 'Pertamina Envogas' sebagai brand bahan bakar gas Pertamina pada kendaraan operasional TNI secara simbolis di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (2/9).

Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina Hanung Budya menuturkan, penggunaan 'Pertamina Envogas' untuk kendaraan di lingkungan TNI merupakan langkah yang penting dalam rangka mengalihkan bahan bakar transportasi, dimana estimasi total konsumsi bahan bakar gas yang dibutuhkan di sektor ini cukup siginifikan.

"Ini sebagai bentuk dukungan Pertamina dan TNI dalam upaya membantu pemerintah mewujudkan hasil konvensi PBB terkait perubahan iklim, dengan salah satu komitmennya berupa program penggunaan energi ramah lingkungan atau Program Langit Biru," ujar Hanung.

Program Langit Biru yang pernah digerakkan sebelumnya, dijelaskan Hanung merupakan program yang berkesinambungan dengan program diversifikasi BBM ke BBG yang dicanangkan pemerintah melalui Peraturan Presiden No.64 tahun 2012 tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Penetapan Harga BBG CNG (compressed natural gas) untuk transportasi.

"Pertamina sebagai BUMN energi nasional, mendapat tugas sebagai pelaksana penyediaan infrastruktur dan pendistribusian bahan bakar CNG tersebut. Pemanfaatan 'Pertamina Envogas' ini juga merupakan dukungan terhadap langkah Pemerintah dalam mengurangi konsumsi BBM dan mengalihkannya ke bahan bakar gas," papar Hanung.

Dengan diluncurkannya program penggunaan BBG ini di lingkungan TNI, diharapkan kebutuhan bahan bakar transportasi bagi armada TNI dapat terpenuhi secara berkelanjutan. "Kami juga berharap langkah TNI ini dapat memotivasi institusi dan lembaga-lembaga lainnya untuk beralih mengkonsumsi BBM transportasinya kepada bahan bakar gas. Dengan begitu, kita bisa mendapatkan berbagai manfaat bahan bakar gas dibanding penggunaan bahan bakar minyak, seperti mendukung program dunia dalam menahan laju pemanasan global," terangnya.

Ke depan, Pertamina juga akan terus melakukan upaya serius untuk mengembangkan SPBG dan infrastruktur yang diperlukan guna mendukung program diversifikasi ini. (chi/jpnn)


JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia (TNI) berkomitmen memanfaatan bahan bakar gas dengan digunakannya 'Pertamina Envogas' sebagai bahan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News