Dukung Pariwisata Karimunjawa, ASDP Tingkatkan Layanan KMP Siginjai
jpnn.com - JEPARA - PT ASDP Indonesia Ferry berkomitmen terus meningkatkan kualitas layanan penyeberangan, khususnya di lintasan yang mendukung pariwisata Indonesia, seperti Jepara - Karimunjawa, yang tengah diminati wisatawan domestik maupun mancanegara.
PLT Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry Faik Fahmi mengatakan, layanan penyeberangan yang dikelola ASDP Cabang Jepara sangat penting dalam mendukung akses transportasi dari dan ke Karimunjawa dengan tarif terjangkau.
KMP Siginjai juga memiliki peran vital terhadap pembangunan daerah di Karimunjawa karena satu-satunya moda transportasi yang diandalkan sebagai angkutan penumpang dan logistik di wilayah tersebut.
Adapun material yang biasa menjadi muatan KMP Siginjai ialah sayur-mayur, sembako, hingga material bangunan.
"Tidak hanya mengangkut penumpang dengan kapasitas hingga 260 orang, tetapi KMP Siginjai yang melayani Jepara-Karimunjawa juga bisa mengangkut sekitar 19 unit kendaraan. Tentu layanan ASDP di lintasan ini bisa menjadi pilihan utama, karena selain tarif terjangkau (subsidi), fisik kapal yang besar relatif lebih aman dan nyaman saat apal terhempas ombak besar," ujarnya, Minggu (20/11).
Selain itu, perekonomian di wilayah Karimunjawa juga bergantung kepada KMP Siginjai.
"Karena jika seminggu saja tidak beroperasi, masyarakat bisa menjerit karena terjadi kenaikan harga barang yang menjulang tinggi," terang Faik.(chi/jpnn)
JEPARA - PT ASDP Indonesia Ferry berkomitmen terus meningkatkan kualitas layanan penyeberangan, khususnya di lintasan yang mendukung pariwisata Indonesia,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Photobooth 'Life Four Cuts' Sajikan Pengalaman Foto tak Terlupakan Dengan Idola K-Pop
- EIGER Hadirkan Diskon Akhir Tahun 2024, Buruan Diborong!
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 28 Desember 2024 Turun Tipis, Jadi Sebegini Per Gram
- Harga Emas Antam Hari Ini Turun Tipis, Berikut Perinciannya
- Dukung Swasembada Alumunium, Inalum Cetak Kinerja All-Time High
- Qatar dan Abu Dhabi Bakal Gelontorkan Duit untuk Indonesia, Ada Apa?