Dukung Pengamanan Natal & Tahun Baru, Polri Siapkan 2 Helikopter Ambulans Udara

jpnn.com - JAKARTA - Korps Kepolisian Air dan Udara Badan Pemelihara Keamanan Polri menyiapkan dua helikopter ambulans udara selama Operasi Lilin 2024.
Hal itu untuk mendukung pengamanan pada masa libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
Ambulans udara yang disiapkan ialah helikopter Dauphin AS 365 N3 dan Bolkow 105 yang dilengkapi dengan peralatan medis darurat.
Kedua helikopter tersebut dirancang untuk mengevakuasi korban kecelakaan lalu lintas atau situasi darurat lainnya dan memberikan respons medis yang optimal dalam waktu singkat.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigadir Jenderal Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan bahwa penyediaan ambulans udara ini merupakan bentuk pelayanan prima Polri dalam mendukung masyarakat selama libur Nataru.
"Kami memastikan korban dapat segera dirujuk ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan penanganan medis yang optimal," kata Trunoyudo dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (19/12).
Jenderal bintang satu ini berharap layanan ambulans udara itu mampu mempercepat akses masyarakat terhadap layanan medis, terutama pada saat Hari Raya Natal dan hari puncak Tahun Baru 2025.
"Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman saat merayakan momen ini bersama keluarga. Kehadiran ambulans udara adalah salah satu bentuk komitmen Polri dalam melayani masyarakat," ujarnya.
Polri menyiapkan dua helikopter ambulans udara untuk mendukung pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
- Polisi Periksa Oknum TNI terkait Penjualan Senpi kepada KKB
- Kasus Oknum TNI Tembak 3 Polisi Bukan Masalah Antarinstitusi, Seorang Brimob Tersangka
- Siaga di Jalur Mudik! Helikopter Ambulans Siap Evakuasi Darurat
- Anggota TNI Penembak 3 Polisi di Way Kanan Terancam Dipenjara Sampai Mati
- Kabareskrim Bicara Soal Teror Kepala Babi di Kantor Tempo, Begini Kalimatnya
- Polda Riau Tingkatkan Kemampuan Penyidik dalam Penanganan Karhutla