Dukung Polri, Panglima Siapkan Pasukan Cadangan TNI

jpnn.com - JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengatakan, pihaknya siap mendukung penuh Polri dalam rangka pengamanan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2017.
Dalam acara gelar pasukan pengamanan pilkada di Monas, Jakarta Pusat, Gatot menyampaikan pada Kapolri Jenderal Tito Karnavian agar meminta bantuan TNI jika Polri mengalami kesulitan.
Gatot memastikan, akan memberikan bantuan kendali operasi (BKO) jika Polri menghendakinya.
"Jadi saya singkat saja. TNI sudah mem-BKO-kan pasukannya ke Polri. Namun dalam hal ini TNI sudah menyiapkan cadangan-cadangan. Yang berapa pun diminta oleh Kapolri, saya punya cadangan pasukan. Jadi apabila diperlukan, TNI siap mengawal pesta demokrasi ini," kata Gatot di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (2/11).
Panglima
Mengenai aksi demo 4 November mendatang, Gatot mengaku TNI sudah memetakan tingkat kerawanannya. Sebagai langkah antisipasi, Gatot bahkan sudah menyiagakan sejumlah prajurit di pos-pos yang sudah disediakan.
Apabila demo berujung anarkistis, Tito diminta untuk segera menghubungi Gatot.
"Bahwa untuk menjamin rasa aman dari masyarakat khususnya Jakarta ini. Selain yang BKO kepada Polri. Saya juga melaporkan kepada Kapolri di tempat-tempat yang diperkirakan memungkin (rawan). Saya sudah ditempatkan pasukan-pasukan di sana. Sehingga terjadi apapun di tempat langsung merapat bersama-bersama," pungkas Gatot.(Mg4/jpnn)
JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengatakan, pihaknya siap mendukung penuh Polri dalam rangka pengamanan pemilihan kepala daerah (pilkada)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung