Dukung Program Prakerja, Karier.mu Genjot 2 Kegiatan Ini

Pelatihan yang disediakan di Karier.mu selama ini dikenal sangat memberikan manfaat bagi para pencari kerja maupun para pelaku bisnis.
Para peserta yang mengikuti pelatihan di platform ini sukses mendapatkan pekerjaannya maupun sukses dalam memulai bisnis.
Saat ini program atau kelas yang sudah terdaftar di Karier.mu berjumlah lebih dari 150 pelatihan yang diadakan lebih dari 75 lembaga pelatihan.
"Variasi pelatihan dan lembaga pelatihan dengan bidang yang beragam menjadi keunggulan Karier.mu," ucap Rangga.
Pelatihan-pelatihan yang tersedia di Karier.mu antara lain bidang bisnis, perkantoran, manufaktur, ekonomi kreatif, teknik, pertanian, jasa perorangan, dan hospitality.
Di antaranya yang paling banyak diminati berasal dari kategori Administrasi dan Perkantoran, Kesenian dan Fotografi, serta Sales dan Digital Marketing.
Pengadaan kelas secara offline (luring) juga telah tersebar di delapan provinsi yang dapat diakses masyarakat sekitar penerima program kartu prakerja, di antaranya Sumatera Utara, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Barat, Sulawesi Selatan, hingga Nusa Tenggara Timur. (esy/jpnn)
Dukung program Prakerja, Karier.mu menggenjot 2 kegiatan ini untuk peserta program.
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad
- Kemenag Bersama Belasan LAZ Bersinergi Berikan Beasiswa Zakat untuk Pendidikan
- Universitas Matana Berikan Beasiswa Khusus Bagi Peserta SNBP Lewat Program Tukar Kartu SNBP/SNBT
- Kemdiktisaintek: Penyaluran Beasiswa KIP Kuliah dan ADIK Sebelum Lebaran 2025
- BMH Salurkan Bantuan Pendidikan bagi Anak Yatim Berpretasi
- Global Infotech Solution Beri Beasiswa Kepada Para Siswa SMK IT di Jabodetabek
- Ini Solusi Wali Kota Agustina untuk Anak Kurang Mampu yang Tak Diterima di Sekolah Negeri