Dukung Sektor Transportasi, bank bjb Teken PKS Jasa Layanan Perbankan dengan BBKFP

"Kerja sama ini juga merupakan dari bagian komitmen bank bjb untuk mendukung berbagai sektor ekonomi produktif, termasuk di sektor penerbangan, yang notabene menjadi industri penting nasional dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dengan mendukung mobilitas dan transportasi,” kata Nancy.
Nancy menuturkan, penandatangan ini juga menandai sinergi erat antara bank bjb dengan dengan berbagai institusi pemerintah, dalam hal ini Kementerian Perhubungan.
Kerja sama ini juga merupakan upaya bank bjb dalam pengembangan bisnis untuk menjangkau nasabah secara lebih luas, memberikan layanan prioritas melalui mekanisme pemberian fasilitas jasa layanan perbankan dan saling mendukung tugas dan fungsi kedua belah pihak.
Sinergi ini diharapkan dapat meningkatkan optimalisasi pengelolaan layanan keuangan menggunakan layanan perbankan bank bjb dan memanfaatkan sumber daya yang dimiliki kedua belah pihak demi kemajuan bersama.
Kolaborasi bank bjb dengan BBKFP juga merupakan upaya pengembangan bisnis untuk menjangkau nasabah secara lebih luas, memberikan pelayanan prioritas yang dapat diandalkan dalam memberikan solusi keuangan dan layanan secara kelembagaan yang terpercaya.
bank bjb senantiasa membuka ruang kolaborasi dan sinergi untuk memberikan solusi serta pelayanan optimal kepada para pelaku industri.
"Kami selalu berupaya meningkatkan kualitas pelayanan agar lebih prima dengan berbagai sinergi, kolaborasi dan inovasi yang seluruhnya bertujuan untuk melangkah dan bertumbuh bersama stake holder, termasuk dengan berbagai kementerian terkait,” tegas Nancy. (jpnn)
Mendukung sektor transportasi, bank bjb teken PKS jasa layanan perbankan dengan BBKFP.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50 Persen dari Laba Bersih 2024
- Gandeng Kemenhub, ASDP Kurangi Emisi Karbon 10,2 Ton Lewat RVM
- Sejak H-10 Lebaran, 352.019 Pemudik Tinggalkan Jawa menuju Sumatera
- Sempat Sulit Dihubungi, Ridwan Kamil Akui Baik-Baik Saja, Lalu Klarifikasi Soal Hal Ini
- ENTREV Nilai Elektrifikasi Angkutan Umum jadi Momentum Reformasi Layanan Transportasi
- Kehadiran LRT Jabodebek Turut Tingkatkan Aspek Sosial & Perekonomian Indonesia