Dukung Transformasi Teknologi Kesehatan, EMOS Luncurkan NET
National EMOS Talkshow sendiri menghadirkan sejumlah praktisi di bidang kefarmasian sebagai pembicara.
Di antaranya, Sekretaris Ditjen Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kementerian Kesehatan (Kemenkes), apt. Dita Novianti Sugandi Argadiredja; dan Direktur Pengawasan Distribusi dan Pelayanan Obat, Narkotika, Psikotropika, dan Prekursor Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), apt. Mimin Jiwo Winanti, S.Si. Ada juga praktisi organisasi profesi, yakni Sekretaris Jenderal Ikatan Apoteker Indonesia (IAI) apt. Lilik Yusuf Indrajaya, S.E., S.Si., MBA. Kemudian, praktisi bisnis, yaitu Ketua Perkumpulan Pengusaha Apotek Indonesia (PAI), apt. Saleh Rustandi.
Para pembicara tersebut membagikan persepsi yang dianalisa dan teruji dalam beberapa fakta dalam membuat strategi demi keberlanjutan pelayanan kefarmasian yang berkualitas.
Sejumlah strategi juga dibahas terkait memanfaatkan tren dan teknologi dalam memudahkan pelayanan kefarmasian, khususnya yang sudah tersedia di aplikasi SATUSEHAT.
Selain itu, diskusi upaya menjaga hubungan antar-teman sejawat apoteker sesuai kode etik profesi, serta upaya menjaga kualitas kompetensi apoteker agar tetap berkelanjutan di tengah perkembangan teknologi.
Acara ini dihadiri lebih dari 3.000 peserta dari berbagai institusi kefarmasian di Indonesia secara dalam jaringan (daring) maupun luar jaringan (luring).
Di antaranya, apotek, instalasi farmasi klinik, instalasi farmasi rumah sakit, pedagang besar farmasi, dinas kesehatan, organisasi profesi, hingga mahasiswa.
Agenda ini juga dapat disaksikan secara daring melalui kanal YouTube EMOS.
EMOS mendukung upaya pemerintah dalam melakukan transformasi teknologi kesehatan yang menjadi bagian dari Undang-Undang Kesehatan Nomor 17 Tahun 2023
- Nostalgia di NET11.11, Drama Legendaris hingga Parade Film MD Entertainment
- Terobosan Baru Kalbe Farma untuk Perawatan Luka Akibat Diabetes
- Bea Cukai Bahas Sejumlah Hal Penting Lewat FGD di Sulsel dan Talkshow di Jabar
- Meraih Peluang di Tengah Ketidakpastian, CFO Club Indonesia Gelar Talkshow
- Mostrans dan SCI Perkuat Ilmu Teknologi Rantai Pasok
- Pentingnya Vaksin Sebelum Umrah, Jaga Diri dari Penyakit Menular