Dukungan 100 Miliar Untuk Ahok Tinggalkan Gerindra
jpnn.com - JAKARTA - Keputusan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok meninggalkan Partai Gerindra menjadi isu hangat dibahas akhir-akhir ini. Sampai pendukung dan orang yang bersimpati kepada Ahok membentuk komunitas dengan menggalang kekuatan di jejaring sosial.
Selain di twitter dengan #SaveAhok, muncul pula di Facebook. Komunitas ini menamakan grupnya, "Dukungan 100 miliar rakyat indonesia untuk AHOK hengkang dari Gerindra".
"Halaman ini dibuat sebagai dukugan untuk AHOK yang berani hengkang dari Gerindra karena GERINDRA mendukung RUU pelaksanaan pilkada dikembalikan ke DPRD," begitu pesan yang tertulis di akun facebook komunitas tersebut.
Sejak dibuat pada 10 September 2014, akun ini mendapat sambutan. Sejauh ini, sudah ada 44.206 yang suka.
Sementara di status komunitas ini tertulis:
Terima kasih kepada rakyat indonesia yang telah bergabung dengan fans page ini
mari kita buktikan kepada para politikus bahwa tanpa dukungan partaipun rakyat indonesia tetap bisa berdaulat
undang rekan rekan anda semuanya bergabung dengan fans page ini. satu orang undang 100 orang .mari kita mulai dari sekarang
JAKARTA - Keputusan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok meninggalkan Partai Gerindra menjadi isu hangat dibahas akhir-akhir
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Resmi Dibangun
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas
- Mengisi Kuliah Umum di Politeknik PU, AHY Bicara Program Makan Bergizi Gratis