Dukungan Gerindra Mengarah ke Khofifah

Dukungan Gerindra Mengarah ke Khofifah
Khofifah Indar Parawansa. Foto: Ricardo/JPNN.com

"Antarkedua pimpinan partai tersebut sebenarnya sudah ada kesepahaman, kecocokan pandangan mengenai siapa pemimpin Jatim ke depan," bebernya.

Sementara itu Soekarwo saat ditanya mengenai hal ini mengaku bahwa memang seringkali bertemu dengan para pimpinan parpol termasuk ketua DPD Gerindra Soepriyatno.

Namun, pertemuan tersebut hanya sebatas membahas persoalan yang ada di Jatim. "Ada, tapi hanya pertemuan. Tapi kalau urusan pembukaan pendaftaran, ini kewenangan DPP," kata Pakde Karwo, sapaannya.

Di lain tempat, Presiden DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Shohibul Iman mengatakan bahwa terkait calon kepala daerah, pihaknya menyerahkan kepada pengurus provinsi.

Dia mengaku DPP tidak pernah menyodorkan nama. "(Tapi) Sampai hari ini (kemarin, Red) belum ada nama yang masuk. Yang kami syaratkan ada dua nama masuk ke kita, sehingga nanti DPP bisa pilih salah satu," kata Shohibul Iman.

Menurut dia, pihaknya hanya bisa menunggu nama yang diusulkan dari DPW. Namun, DPP tak memberikan batas waktu untuk segera menyetorkan mengingat waktu yang masih lama. "Kami di DPP memaklumi konstelasi politik yang terjadi," tandasnya. (bae/jay)


Sekretaris Partai Gerindra Jatim Anwar Sadad mengakui bahwa ada dorongan di tingkat bawah agar partainya mendukung Khofifah Indar Parawansa.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News