Dukungan Masyarakat kepada Calon Pj Gubernur NTB Prof Masnun Tahir Terus Mengalir
jpnn.com, MATARAM - Dukungan kepada Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Mataram Prof Masnun Tahir menjadi Penjabat atau Pj Gubernur NTB terus mengalir.
Sebelumnya, rekomendasi untuk Ketua Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama (PWNU) NTB itu sudah 348 dukungan dari kelompok masyarakat.
Kali ini, Prof Masnun Tahir kembali mendapatkan sebanyak 142 dukungan dari pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes) dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD).
Dukungan untuk Prof Masnun itu diterima langsung oleh Ketua Fraksi PDIP Ruslan Turmudzi, Ketua Fraksi Nasdem Bukhori Muslim, dan anggota Fraksi PKB Akhdiansyah, serta Sekwan DPRD NTB, Surya Bahari.
"Hari ini kami perwakilan 140 ponpes se-Pulau Lombok menyerahkan rekomendasi dukungan kepada Prof Masnun untuk menjadi Penjabat Gubernur NTB," kata Pimpinan Ponpes Riyadul Falah Lombok Timur, TGH Marwan Hakim, saat menyerah dukungannya di Kantor DPRD NTB, Kamis (20/7).
Dia menegaskan kedatangan para pimpinan ponpes ini murni sukarela. Baginya, Prof Masnun adalah figur pemimpin umat.
"Beliau (Prof Masnun) clean and clear, tidak pernah tersandung kasus hukum," tegasnya.
Tuan Guru Marwan menilai Prof Masnun merupakan sosok yang tepat memegang mandat pada masa transisi kepemimpinan di NTB.
Dukungan masyarakat kepada Rektor UIN Mataram Prof Masnun Tahir menjadi calon Pj Gubernur NTB terus mengalir, termasuk dari ratusan ponpes.
- Ary Ginanjar Apresiasi Komitmen Kemendagri Membangun ASN Ber-AKHLAK
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel
- Bappenas Membeberkan Mengenai Pentingnya Pelestarian Lingkungan Perdesaan
- Bappenas Tekankan Pentingnya Tata Kelola Perdesaan yang Adaptif
- LSM Gempur Papua Ajukan 3 Laporan ke Bawaslu
- Kemendagri Bikin Acara Identitas Kependudukan Digital Sejalan dengan Asta Cita Prabowo