Dukungan Nelayan Pesisir Sulsel Kepada Ganjar Makin Meluas
jpnn.com, MAROS - Komunitas Pesisir Sulawesi Selatan (Sulsel) pendukung Ganjar Pranowo terus melebarkan sayap. Kini mereka hadir di desa Bonto Bahari, Kabupaten Maros.
Kehadiran mereka ditandai dengan deklarasi pendirian yang dihadiri ratusan nelayan dan petani tambak setempat serta para tokoh masyarakat.
Jaringan Nelayan Pesisir Sulsel diinisiasi pembentukannya oleh para sukarelawan pendukung Ganjar sekitar dua bulan lalu. Tujuannya, untuk meningkatkan produktivitas dan pemberdayaan para nelayan di kawasan pesisir Sulsel.
Sekjen Sukarelawan Komunitas Pesisir Sulawesi Selatan, Firmansyah mengatakan pemberdayaan nelayan sangat penting untuk perbaikan perekonomian nasional.
Tercatat, saat ini nelayan hidup di bawah garis kemiskinan sebesar 11,34. Pemberdayaan kaum nelayan berarti pengentasan kemiskinan langsung ke kantong-kantong komunitasnya.
"Inisiatif kami di sini atas dasar apa yang dilakukan Pak Ganjar di Jawa Tengah terhadap petani dan nelayan. Ada pemberdayaan melalui peningkatan kapasitas sumber daya, peralatan, asuransi, dan pemasaran,” kata dia dalam siaran persnya, Kamis (18/8).
Saat melakukan konsolidasi dengan setiap nelayan di pesisir Sulsel, pihaknya banyak mendapatkan pengalaman dan umpan balik karena interaksi langsung kondisi di lapangan.
"Kami banyak mendapatkan pengetahuan baru yang mendorong kami untuk terus semangat dan berkomitmen mendorong sektor perikanan untuk maju, apalagi Indonesia ini kan negara maritim, potensi perikanan pasti tinggi," ujarnya.
Dukungan kepada Ganjar Pranowo untuk maju di Pilpres 2024 terus meluas. Kini dukungan datang dari nelayan di Maros, Sulsel.
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng
- Gugatan Ditolak PTUN, Ketua Tim Hukum PDIP Menggaungkan Prabowo Yes, Gibran No
- PDIP Menerima Putusan PTUN, tetapi Persoalkan Hakim yang Membuatnya
- Upaya PDIP Jegal Gibran Kandas di PTUN, Ronny Bilang Begini
- Cara Ganjar Pranowo Mengucapkan Selamat Kepada Prabowo
- Anies Baswedan Pastikan Hadiri Pelantikan Prabowo Sebagai Presiden Besok