Dukungan PKB Bikin Tim Ahok-Djarot Makin Pede

jpnn.com, JAKARTA - Raja Juli Antoni selaku juru bicara tim pemenangan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat pada Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran kedua.
Toni mengatakan, dukungan PKB DKI penting buat kemenangan pasangan petahana itu. “Ya tentu PKB ini bermakna besar bagi kemenangan Ahok-Djarot,” kata Toni saat dihubungi, Senin (10/4).
Menurut Toni, dukungan itu bermakna besar dan menambah percaya diri (pede), karena PKB merupakan sebuah partai berbasis NU. Dengan adanya dukungan dari PKB, dia menambahkan, isu larangan memilih pemimpin nonmuslim menjadi tidak relevan.
Toni menyatakan, dukungan dari PKB juga bisa menghilangkan keraguan swing voters untuk memilih Ahok-Djarot. "Keraguan itu dalam aspek keagamaan, misalnya memilih Ahok akan masuk neraka. Keraguan bisa hilang. Poinnya bahwa kemenangan Ahok-Djarot akan dipastikan dengan adanya PKB,” tutur Toni.
Meski baru memberikan dukungan pada putaran kedua, sepengetahuan Toni, PKB sudah turun untuk menyosialisasikan program Ahok-Djarot. “Sebelum deklarasi, sekitar tiga minggu lalu sudah turun, tapi tidak diberitakan, maunya senyap,” ucap Toni. (gil/jpnn)
Raja Juli Antoni selaku juru bicara tim pemenangan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- Bakal Pimpin PKB Bali, Ahmad Iman Sukri Diajak Cak Imin Sowan Kiai di Tapal Kuda
- Gus Imin Berhalalbihalal dengan Kiai Azaim dan Nyai Ju di Sukorejo
- PKB & BIEN Menggelar Diskusi soal Masa Depan Perlindungan Sosial Indonesia
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir