Dukungan Warga Lambungkan Optimisme Emilia

Dukungan Warga Lambungkan Optimisme Emilia
Calon Wakil Gubernur NTT Emilia J Nomleni dalam safari politik di Kabupaten Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Rabu (30/5). Foto: PDIP for JPG

jpnn.com, SUMBA BARAT DAYA - Calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (Cawagub NTT) Emelia Julia Nomleni terus mengantongi tambahan dukungan dari warga. Ribuan masyarakat ikut menyambut politikus PDI Perjuangan itu saat acara kampanye dialogis di Desa Welabubur, Kecamatan Kodi Utara, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Rabu (30/5).

Mama Emi -panggilan karib Emilia- hadir dalam kampanye dialogis di Desa Welabubur bersama Calon Bupati SBD Kornelis Kodi Mete yang juga diusung PDIP. Warga yang hadir dalam kampanye dialogis itu diberi kesempatan terlebih dahulu untuk menyampaikan orasi.

Kristian Kura dari perwakilan adat Kodi Utara langsung menyatakan bakal memilih duet Marianus Sae - Emilia Nomleni (Paket Marhaen) dan juga Kornelis Kodi pada Pilkada Serentak 2017 yang digelar 27 Juni mendatang. Kristian dalam orasinya di hadapan warga yang berdiri di bawah terik matahari memastikan warga Kodi Utara akan memilih Paket Marhaen dan Kornelis.

"Warga Kodi Utara menyampaikan beberapa kepastian ini kepada Paket Marhaen melalui saya. Warga Kodi Utara ingin memastikan kepada Paket Marhaen, pada tanggal 27 Juni mendatang, Paket Marhaen akan keluar sebagai pemenang dalam Pilgub," ujar Kristian.

Lebih lanjut Kristian mengatakan, Emilia bisa melihat langsung antusiasme masyarakat Kodi Utara. Dia meyakini keinginan Paket Marhaen akan segera terwujud.

"Dalam waktu kurang dari sebulan, mimpi-mimpi Paket Marhaen akan jadi kenyataan. Dan itu adalah kebahagiaan kami,” tegasnya.

Emilia pun menyampaikan apresiasinya atas dukungan warga Kodi Utara. Menurutnya, dukungan warga Kodi Utara membuatnya makin percaya diri meski menjadi satu-satunya perempuan dalam kontestasi Pilgub NTT.

"Selama ini belum ada pemimpin perempuan di NTT. Saya minta dukungan warga Kodi Utara agar bersama-sama menciptakan sejarah,” katanya.(jpg/jpnn)


Ribuan warga di Kecamatan Kodi Utara, Sumba Barat Daya menyambut kehadiran Calon Wakil Gubernur NTT Emilia J Nomleni yang hadir untuk kampanye dialogis.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News