Dulu Bahagia Pegang Senpi, Kini Pegang Cangkul
Selasa, 08 Februari 2011 – 08:08 WIB

Dulu Bahagia Pegang Senpi, Kini Pegang Cangkul
Sejauh mata memandang, kebun tersebut dipenuhi sayur-mayur. Ada juga jagung. "Yang nggak ada di sini cuma sayur ganja," kata Johan Purnama yang menjabat direktur Learning Farm, lantas terbahak.
Lokasi Perkebunan Maleber hanya beberapa kilometer dari kawasan Cipanas. Karena itu, cuaca, kondisi tanah, dan curah hujan di sana sangat mendukung untuk berkebun. Dari Jakarta, jalur transportasi melewati Cisarua, Bogor, dan kawasan Puncak.
Sudah sekitar empat tahun Learning Farm dijalankan dengan bertempat di perkebunan milik pengusaha Arifin Panigoro itu. Luas perkebunan tersebut sekitar 130 hektare. Learning Farm dipinjami lahan seluas 3 hektare oleh Arifin sebagai tempat pelatihan.
Perkebunan tersebut sejatinya juga tempat yang diproyeksikan sebagai pusat pelatihan sepak bola, seperti yang digagas Arifin. Bahkan, beberapa ruang lapang di sekitar Learning Farm pernah digunakan untuk pelatihan wasit Liga Primer Indonesia (LPI). "Wasit-wasit LPI dilatih di situ, tuh," kata Johan sambil menunjuk taman seluas tiga kali lapangan voli di depan guesthouse.
Di Cianjur, Jawa Barat, para remaja "rentan" diajari ilmu bertani di lahan khusus. Disebut "rentan" karena mereka tumbuh di lingkungan
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu