Dulu Dipuja, Kini Ridwan Kamil Di-Bully Warganya
jpnn.com - JAKARTA--Wali Kota Bandung Ridwan Kamil yang dulu sangat dipuja warga kotanya kini justru di-bully dan mendapat banyak protes.
Ini gara-gara banjir yang melanda Kota Bandung, Senin kemarin.
Ditambah, ada korban jiwa tewas terbawa arus banjir tersebut.
Warga menumpahkan kekesalan mereka pada wali kota yang selalu menjadi idaman para kaum jomblo tanah air itu.
Mereka mengkritik pembangunan dan perbaikan area pinggiran sungai di kota tersebut.
"Wali Kota Bandung yang terhormat jangan hanya benerin jalan dan taman saja pak. Kebanyakan tata kota diperindah saja untuk jomblowan dan jomblowati. Itu sungai-sungai di Kota Bandung udah pada dangkal dan banyak sampah. Semoga bapak tidak buta dan tuli mendengarkan aspirasi warganya," tulis netizen di akun Instagram pria yang kerap disapa Kang Emil tersebut.
Saran yang sama juga diungkap ratusan netizen lainnya di Instagram wali kota yang sering update status tersebut.
"Mana nih Kang Emil kok enggak update status nasib warganya yang kebanjiran," tulis yang lainnya.
JAKARTA--Wali Kota Bandung Ridwan Kamil yang dulu sangat dipuja warga kotanya kini justru di-bully dan mendapat banyak protes. Ini gara-gara banjir
- Banjir Rob Kembali Merendam Satu RT di Pluit Jakarta Utara
- Balita Terseret Arus di Surabaya Belum Ditemukan
- Sopir Bus Mengantuk Diduga Jadi Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang
- Innalillahi, 2 Orang Tewas dalam Kecelakaan Bus dan Truk di Tol Cipularang
- Azman Hilang di Sungai Buton Utara Sultra
- Libur Natal 2024, Konsumsi Pertamax Naik 21,7 Persen di Sumbagsel