Dulu Diterkam Beruang, Sekarang Diterkam Harimau Hutan
Senin, 19 November 2012 – 10:56 WIB

Dulu Diterkam Beruang, Sekarang Diterkam Harimau Hutan
PADANG--Saat sedang memikat burung dalam rimba di kawasan Sungai tambang, Kecamatan Kamangbaru, Kabupaten Sijunjung, Fitrius Kenedi, 36, warga Tanjung Lolo, Sungai Lansek, Sijunjung, diterkam binatang buas yang diduga Harimau hutan, Sabtu malam (17/11). Akibatnya, kaki kirinya nyaris hancur. Sebelumnya, Kenedi juga pernah diterkam oleh beruang madu ketika sedang memikat burung dalam rimba. Saat terlelap tidur, tiba-tiba ada seekor binatang buas yang menerkam kakinya dan menariknya dengan keras. Awalnya dia berusaha mempertahankan diri dengan bergantung pada kayu yang ada di dekatnya. Namun, usahanya sia-sia.
Hingga tadi malam (18/11), korban masih mendapat perawatan intensif di RSUP M Djamil Padang. Informasi yang dihimpun Padang Ekpres (Grup JPNN), Kenedi masuk rimba bersama dua temannya sejak Jumat (16/11). Memikat burung sudah menjadi mata pencarian baginya. Biasanya, mereka akan membuat pondok di dalam hutan dan menetap selama 3-4 hari.
Baca Juga:
Hari Sabtu malam, setelah lelah memasang perangkap seharian, rombongan ini pun tidur di dalam pondok yang mereka dirikan. Pondok ini jauh dari aman, karena hanya ada atap dan dinding seadanya. Kenedi tidur di bagian paling pinggir.
Baca Juga:
PADANG--Saat sedang memikat burung dalam rimba di kawasan Sungai tambang, Kecamatan Kamangbaru, Kabupaten Sijunjung, Fitrius Kenedi, 36, warga Tanjung
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki