Dunia Hari Ini: Kapsul Radioaktif Berbahaya Akhirnya Ditemukan di Australia Barat

Kami kembali hadir dengan rangkuman berita utama dari berbagai negara, agar Anda bisa dengan mudah mengikuti perkembangan dunia.
Upaya menemukan kapsul radioaktif di Australia Barat benar-benar seperti mencari jarum dalam tumpukan jerami, karena ukurannya yang sangat kecil.
Tapi untungnya usaha yang dilakukan tidaklah sia-sia, karena kapsul tersebut ditemukan.
Laporan utama dari Australia ini akan mengawali Dunia Hari Ini, edisi 2 Februari.
Kapsul radioaktif berhasil ditemukan
Tim dari organisasi nuklir dan sains, serta dinas pemadam kebakaran di Australia akhirnya menemukan kapsul radioaktif yang kecil namun berpotensi mematikan.
Kapsul tersebut ditemukan 74 kilometer di selatan Newman, di Great Northern Highway, Australia Barat, Rabu kemarin.
Saat hilang sempat ada kepanikan hingga peringatan kesehatan untuk masyarakat dikeluarkan, sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Sebelumnya, perusahaan pertambangan Rio Tinto mengeluarkan pernyataan maaf karena kapsul radioaktif tersebut hilang saat dikirim dari lokasi pertambangan Pilbara ke kota Perth.
Upaya menemukan kapsul radioaktif di Australia Barat benar-benar seperti mencari jarum dalam tumpukan jerami, karena ukurannya yang sangat kecil
- Diterpa Badai Cedera, Timnas Australia Panggil Banyak Debutan
- Gubernur Herman Deru Apresiasi Australia Perpanjang Kerja Sama Kelola IPAL di Palembang
- Dunia Hari Ini: Puluhan Tewas Setelah Kereta di Pakistan Dibajak
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di Afrika Selatan, 12 Orang Tewas
- Kapan Australia Umumkan Skuad untuk Menghadapi Timnas Indonesia?
- Siklon Alfred 'Tak Separah yang dibayangkan', Warga Indonesia di Queensland Tetap Waspada